IPOL.ID – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) DKI Jakarta resmi mengusung Anies Baswedan maju sebagai Calon Gubernur (Cagub) di Pilkada Jakarta 2024.
Hal itu disampaikan Ketua DPW PKB DKI, Hasbiallah Ilyas di Kantor DPW PKB, Jalan Perintis Kemerdekaan, Pulogadung, Jakarta Timur. “Hasil verifikasi dari Desk Pilkada DKI maka PKB DKI Jakarta memutuskan dengan membaca Bismillahirrahmanirrahim PKB DKI Jakarta memutuskan Anies Baswedan menjadi calon tunggal untuk mencalonkan di 2024-2029 Pilkada Gubernur DKI Jakarta,” kata Hasbi dalam jumpa pers, Rabu (12/6/2024).
Hasbi mengatakan, DPW PKB DKI dalam menentukan dukungan pada Anies Baswedan dengan mempertimbangkan aspirasi hingga tingkat ranting sebelum dibawa ke rapat kerja Desk Pilkada di kawasan Puncak, Jawa Barat pada 8-9 Juni 2024.
“Dari sekian banyak yang mencalonkan ke DPW PKB DKI alhamdulillah saya sebagai Ketua DPW PKB DKI mendengar aspirasi dari tingkat ranting PAC, DPC sampai DPW,” ujarnya.
Meski begitu, anggota DPRD DKI Jakarta tiga periode mengungkapkan jika sebelumnya sejumlah tokoh mendaftar menjadi cagub PKB.