IPOL.ID- Teka-teki pasangan cagub-cawagub di pilkada Jakarta makin sulit diprediksi. Sempat memunculkan nama Ridwan Kamil dan Zaki. Katua ini Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto kali ini menyodorkan nama bos jalan tol, Jusuf Hamka sebagai bakal calon wakil gubernur untuk mendampingi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep, di Pilkada Jakarta 2024.
Hal itu disampaikan Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto, dalam jumpa pers seusai bertemu Kaesang di kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta, Kamis (11/7).
“Untuk mendukung Mas Kaesang seandainya beliau memilih Jakarta. Saya siapkan kader Golkar yang sudah malang melintang di infrastuktur, yaitu Babah Alun,” kata Airlangga.
Menurutnya, alasan Golkar mengajukan Jusuf Hamka menjadi bakal cawagub Kaesang. Menurutnya, Jusuf Hamka mempunyai pengalaman dalam mengatasi masalah klasik di Jakarta, yakni kemacetan.
“Kita ingin Jakarta ini salah satu kota dengan penduduk 10 juta kita harus bisa kalahkan Thailand untuk mengatasi kemacetan sehingga tantangan utama Jakarta ialah infrastruktur,” ujarnya.