IPOL.ID-Sempat diragukan sebagai mesin gol Timnas Indonesia, Jens Raven mulai menunjukan kapasitasnya sebagai bomber handal. Dia mencetak dua goal saat timnas U-19 menggasak Timor Leste 6-2 tadi malam.
Jens Raven tampil memukau. Dia yang bermain sebagai ujung tombak murni mempu menjalankan tugasnya dengan baik. Dia juga menjadi tembok di kotak penalti lawan. Beberapa aksinya bahkan kerap merepotkan bek Timor Leste.
Sosok Jens Raven pertama kali mencuat di kalangan pencinta sepakvola Tanah Air pada Februari 2024.
Saat itu, Shin Tae-yong memamerkan foto kebersamaan bersama Jens Raven setelah menyaksikan laga FC Dordrecht U-21 vs ADO Den Haag U-21 di Belanda. Berselang empat bulan setelah pertemuan itu, Jens Raven resmi mendapatkan paspor Indonesia pada 27 Juni 2024.
Sebelum mendapatkan paspor Indonesia, Jens Raven lebih dulu membela Timnas Indonesia U-19 di ajang Toulon Cup 2024 yang dilangsungkan di Prancis. Dalam lima penampilan, penyerang 188 sentimeter itu sama sekali gagal mencetak gol.