IPOL.ID – Wacana menduetkan Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono dan Ketua Umum PSI, Kaesang Pangarep di pilkada Jakarta 2024 nampaknya bukan isapan jempol.
Beberapa pekan menjelang pendaftaran, duet Heru-Kaesang mulai diusulkan partai pemilik kursi di DPRD DKI, yakni PSI.
“Setelah rekomendasi dari rapat pleno ini diserahkan kepada DPW PSI Jakarta. Nantinya akan dilakukan proses evaluasi lebih lanjut oleh DPW dan DPP untuk selanjutnya menentukan calon gubernur dan wakil gubernur yang akan diusung oleh PSI dalam Pilkada Jakarta 2024,” kata Ketua DPD PSI Jakarta Pusat Hervin Afriansya dalam keterangannya, Minggu (7/7/2024).
Selain pasangan Heru-Kaesang, usulan yang mencuat dalam rapat internal Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jakarta Pusat, empat nama lain yakni Ridwan Kamil, Sandiaga Uno, Prasetio Edi Marsudi (Ketua DPRD DKI) dan Fajar Sidik.
“Secara keseluruhan ada enam nama. Dan itu merupakan hasil Sidang Pleno Daerah yang digelar DPD PSI Jakarta Pusat pada Sabtu (6/7/2024),” terangnya.