“Selain itu, penghargaan ini juga bertujuan untuk memberikan preferensi yang berharga bagi para konsumen dalam memilih produk-produk unggulan dan pilihan konsumen,” jelas Susi lagi.
Sementara itu, Tri Raharjo, CEO TRAS N CO Indonesia mengungkapkan, pihaknya yang fokus pada perkembangan brand di Indonesia melakukan riset Brand Choice Special Achievement for Health & Beauty, Mom & Kids dan Home & Living Index 2024, berdasarkan 3 parameter penilaian, yaitu; Digital Brand Awareness Aspect, Brand choice Aspect & Social Media Aspect.
Melalui riset yang digelar pada April 2024 – Juni 2024, didapati kategori produk kebutuhan rumah dan tempat tinggal berhasil membukukan 68,43 juta transaksi penjualan di dua marketplace teratas di Indonesia, dengan total ulasan sebanyak 23,06 juta serta rata-rata rating penilaian konsumen yang sangat baik diangka 4,85 dari 5.
“HEALTH & BEAUTY terdapat 173,14 juta transaksi, 66,25 juta ulasan, rating rata-rata 4,89 dari 5, sedangkan di kategori MOM & KIDS terdapat 71,51 juta transaksi, 22,74 juta ulasan, dengan rating rata-rata 4,85 dari 5,” ungkap Tri Raharjo.