
Selain itu, ada minuman unik yang siap disuguhkan untuk para tamu yang ingin sekedar menikmati segarnya sajian minuman bertemakan Kemerdekaan.
Ada “Kelepon Latte,” dimana tamu bisa menikmati sensasi minum kopi dengan rasa kue khas Indonesia. Ada juga “Berry ‘45,” yang dimana percampuran jus buah stroberi, sirsak, perasan jeruk nipis, dan juga sirup. Semua minuman ini dibanderol seharga Rp60.000net/gelas.

Bagi tamu yang khusus datang ke Kota Jakarta, dan ingin menikmati semaraknya perayaan HUT Kemerdekaan, bisa menginap di Hotel Santika Premiere Hayam Wuruk – Jakarta.
Dimana paket meningap dibanderol seharga Rp879.000net/malam/kamar untuk tipe kamar Deluxe, sedangkan Rp1.079.000net/malam/kamar untuk tipe kamar Premiere.