IPOL.ID-Dalam rangka optimalisasi perluasan kepesertaan menuju Universal Health Coverage (UHC) ditahun 2024, BPJS Kesehatan terus berupaya untuk memastikan seluruh masyarakat telah terdaftar sebagai peserta JKN.
Sampai dengan saat ini, di wilayah Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu sudah sebanyak 1.942.301 jiwa penduduk yang telah menjadi peserta (Jaminan Kesehatan Nasiona (JKN).
Hal ini disampaikan Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utara, Ropik Patriana menuju kegiatan UHC Awards.
“Kota Administrasi Jakarta Utara dan Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu yang termasuk dalam wilayah kerja BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Utara sudah mencapai Universal Health
Coverage (UHC) sejak tahun 2018.
Sampai dengan tahun 2024 ini, angka cakupan untuk peserta JKN sudah melebihi angka 98,” ungkap Ropik.
Ropik menjelaskan bahwa capian kepesertaan tersebut tidak lepas dari peran dan kontribusi yang sangat aktif dari seluruh jajaran Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Utara dan Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu.