Tiga layanan dasar tersebut berlandaskan alat ukur keberhasilan pemerintahan yakni Indeks Pembangunan Manusia (IPM), di antaranya akses pendidikan, kesehatan dan perolehan pendapatan.
“Tiga hal tersebut menjadi kunci dasar dan bagaimana tiga hal tersebut bisa terlaksana, pembangunan sarana prasarana pendidikan, sarana prasarana kesehatan, dan pembangunan infrastruktur agar konektivitas terjadi,” kata Andra di Serang, Banten.
Bakal pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten, Andra Soni-Dimyati Natakusumah diusung oleh Partai Gerindra, PKS, Partai NasDem, PKB, PAN, PPP, Partai Demokrat, PSI, Prima, dan Partai Garuda.
Pasangan Andra-Dimyanti mempunyai delapan program utama dengan 24 turunannya. Selain program besar tersebut, pasangan itu juga memiliki lima misi yang akan diterapkan dalam kepemimpinannya kelak. (tim)