IPOL.ID-BUMN Holding Industri Pertambangan Indonesia, MIND ID, konsisten mendukung transisi energi Indonesia melalui pengelolaan cadangan serta program hilirisasi dan industrialisasi mineral pertambangan.
Melalui dukungan pada agenda Indonesia Sustainability Forum (ISF) 2024, MIND ID berupaya membuktikan bahwa pertumbuhan industri dan pelestarian lingkungan dapat berjalan beriringan demi kesejahteraan generasi saat ini dan yang akan datang.
Dalam sambutannya, Presiden RI Joko Widodo menegaskan komitmen Indonesia dalam mendukung transisi energi. Terlebih, dunia menghadapi bahaya besar akibat perubahan iklim, sehingga dibutuhkan langkah mitigasi yang komprehensif dari seluruh pihak.
“Perubahan iklim adalah ancaman nyata bagi kelangsungan hidup kita, dan transisi energi bukan lagi pilihan, melainkan sebuah keharusan. Keberlanjutan sangat penting untuk memastikan masa depan yang lebih baik bagi generasi mendatang,” kata Presiden.