IPOL.ID – PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) meluncurkan aplikasi TJ: Tranjakarta, sebagai bentuk apresiasi terhadap pelanggan. Aplikasi ini juga sebagai bentuk transformasi digital berdasarkan customer-driven strategy yang mengutamakan kepuasan pelanggan.
“Kami sangat mengapresiasi pelanggan Transjakarta atas kepercayaan yang diberikan untuk terus setia menggunakan layanan Transjakarta,” ujar Welfizon Yuza, Direktur Utama Transjakarta saat launching bertema Hero Serves Hero di Jakarta pada Rabu (18/9/2024).
Aplikasi terbaru ini dapat diunduh di perangkat Android dan iOS. Aplikasi ini menawarkan berbagai fitur unggulan, seperti pelacakan bus secara real-time, informasi rute dan jadwal, serta pembelian tiket secara online. Dengan aplikasi ini, pelanggan dapat merencanakan perjalanan mereka dengan lebih efisien dan nyaman.
Welfizon juga menerangkan, penyediaan transportasi publik yang baik kuga merupakan bahian dari tujuan Jakarta menjadi competitive global city. “Kami ingin Jakarta sejajar dengan kota-kota internasional lainnya,” tegasnya.