Daikin Annual Charity Golf yang diikuti oleh 144 peserta ini tergelar pada 21 September di Sentul Highlands Golf Club, Sentul, Jawa Barat.
Tersirat kuat dari namanya, Daikin Annual Charity Golf merupakan kegiatan turnamen golf tahunan perusahaan yang diselenggarakan bagi para mitranya. Sejak awal hingga tahun ke-4 penyelenggaraannya kini, turnamen golf ini dirancang dengan dua fokus utama yaitu sinergi dan kontribusi.

Fokus sinergi diharapkan tercipta melalui jalinan komunikasi dalam nuansa rekreasi antara Daikin dan mitra bisnisnya sebagai peserta. Disatu sisi, hal ini terlihat dari ragam latar belakang peserta yang mencakup kontraktor, pemilik gedung, arsitek, developer dan konsultan dari beragam spesialisasi. Disisi lain, tampak melalui kolaborasi penyelenggaranya yang merupakan grup usaha Daikin di Indonesia. Meliputi didalamnya yaitu PT Daikin Airconditioning Indonesia, PT Daikin Applied Solution Indonesia, PT Daikin Manufacturing Indonesia dan PT Daikin Industries Indonesia.