Sebanyak 28 kementerian dan lembaga yang tertera dalam Perpres tersebut diharapkan dapat menjalankan kolaborasi sesuai dengan arah yang telah ditetapkan.
“Di 28 Kementerian/Lembaga yang ada di Perpres harus bersinergi, maka kata kunci dari tema HSP kali ini adalah Bersama, jadi untuk maju bersama,” tambah Isnanta.
Lebih lanjut, Isnanta berharap agar sinergi dan kolaborasi yang digaungkan bukan hanya menjadi sekadar wacana.
“Jadi yang selama ini orang bahasakan koordinasi dan sinergi itu diucapkan namun sulit dilaksanakan, kadang ada benarnya. Maka kami harus tekan ulang berkali-kali, Perpres sudah ada, namun jika dipertajam dalam momentum hari paling besar dalam kepemudaan yang bernama HSP, semoga ini menjadi perhatian semua stakeholder, karena semua komponen terlibat,” ujarnya.
Sebagai upaya nyata, Isnanta mengatakan bahwa pemerintah daerah, kementerian, lembaga, komunitas pemuda, dan organisasi kepemudaan telah diundang untuk hadir dan berkontribusi dalam acara puncak peringatan Hari Sumpah Pemuda.