IPOL.ID – Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Dyah Roro Esti usai menghadiri pembukaan Women-Led SMEs Dialogue Forum on Trade, mengatakan pemberdayaan sumber daya manusia (SDM) dan ketersediaan jumlah barang dan jasa menjadi kunci dalam perluasan pasar ekspor.
”Bagaimana meningkatkan ekspor, salah satu ranahnya adalah pemberdayaan, jadi pemberdayaan SDM-nya, lalu kemudian ketersediaan supply-nya,” kata Dyah Roro, Selasa (5/11/24)
Dari Kementerian Perdagangan (Kemendag) diperoleh informasi Indonesia memiliki potensi yang besar untuk memperluas pasar ekspor, salah satunya melalui produk-produk yang berasal dari pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
“Bagaimana meningkatkan ekspor, salah satu ranahnya adalah pemberdayaan, jadi pemberdayaan SDM-nya, lalu kemudian ketersediaan supply-nya,” ujar Roro.
Dyah Roro Esti menyampaikan, ketersediaan barang menjadi hal yang paling penting untuk diperhatikan. Saat permintaan dari luar negeri meningkat, kata Roro, Indonesia sudah siap dengan ketersediaan barang maupun jasa-nya.