“Semoga acara ini berjalan lancar dan memberikan dampak yang positif bagi kita semua,” kata Menpar Widiyanti.
Aquabike Jetski World Championship 2024 diselenggarakan di 4 kabupaten besar yang berada di sekitar Danau Toba yakni Kabupaten Karo, Dairi, Simalungun, dan Samosir.
Dengan memadukan indahnya panorama alam Danau Toba, budaya yang kental diyakini Menpar Widiyanti akan memberikan daya tarik tersendiri pada event olahraga berskala internasional ini.
Lebih lanjut, Menpar Widiyanti mengatakan bahwa event olahraga ini juga dikemas dengan Pesta Rakyat Danau Toba yang akan menawarkan ragam aktivitas dan atraksi, yang diharapkan mampu menarik perhatian wisatawan untuk datang dan melihat langsung keragaman budaya dan merasakan kehangatan masyarakat Batak.
“Jadi nanti ada penyelenggaraan _side events_ seperti festival musik yang digelar di sekitar Danau Toba, bazar UMKM. Sehingga hal ini bisa menjadi wadah bagi para seniman lokal untuk memperkenalkan kekayaan budaya dan tradisi musik dari Sumatera Utara,” kata Menpar Widiyanti.