IPOL.ID – Beredar di media sosial, video memperlihatkan polisi mengamankan sejumlah amplop berisi uang pecahan Rp50.000 yang diduga ingin digunakan untuk serangan fajar pada Pilkada 2024.
Nampak dalam video yang diunggah oleh akun X, @hongtralala memperlihatkan anggota Polsek Tombatu, Kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara, mengamankan ratusam amplop.
Terlihat beberapa orang yang memakai baju polisi melakukan penggeledahan dan menemukan sejumlah amplop berisi uang.
Dalam pemberitaan disebutkan, peristiwa itu adalah momen penangkapan dua orang yang diduga tim sukses salah satu calon bupati di Kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara.
Polisi sempat memeriksa bagasi motor pelaku untuk mencari barang bukti, hingga akhirnya ditemukan barang bukti berupa puluhan amplop yang disimpan di dalam saku celana. Amplop tersebut berisi uang pecahan Rp 50.000 sebanyak tiga lembar.
Setelah memeriksa barang bukti, polisi mengamankan ratusan amplop dan dua orang untuk mendapatkan keterangan lebih lanjut. (Vinolla)