Mereka perlu meningkatkan asupan buah-buahan. Salah satu buah yang paling populer untuk penderita tekanan darah tinggi adalah belimbing. Belimbing sejatinya bermanfaat untuk mereka penderita tekanan darah tinggi. Dilansir Hello Sehat, berikut berbagai manfaat buah belimbing untuk penderita hipertensi:
1. Membantu menurunkan tekanan darah
Belimbing kaya akan kalium, yaitu salah satu mineral yang penting untuk tubuh. Kalium penting untuk menjaga fungsi otot dapat tetap normal.
Selain itu, mineral ini juga memberikan efek untuk melemaskan dinding pembuluh darah sehingga pembuluh darah menjadi melebar. Aliran darah yang melewati pembuluh darah tersebut akan jadi lebih lancar sehingga tekanan darah bisa menurun.
Harvad Health Publishing menyebutkan bahwa sejumlah studi menunjukkan asupan kalium yang rendah bisa memicu peningkatan tekanan darah, serangan jantung, dan risiko stroke yang lebih tinggi. Sehingga, bagi penderita hipertensi untuk menurunkan tekanan darah sistolik dengan meningkatkan asupan kalium lewat makanan, seperti buah belimbing.