Sebagai kota penyangga Jakarta dengan kawasan industri yang berkembang pesat, Bekasi dipilih sebagai lokasi pertama pelaksanaan Bakti Katarak. Kepala Klinik Utama Mata JEC @ Bekasi, Dr. Nashrul Ihsan, SpM(K), menekankan bahwa kesehatan mata sangat berpengaruh terhadap produktivitas pekerja.
“Bekasi merupakan salah satu sentra industri terbesar di Indonesia. Dengan memberikan akses operasi katarak gratis, kami berharap masyarakat yang mengalami gangguan penglihatan akibat katarak bisa segera kembali bekerja dan berdaya,” jelasnya.
Pada kick-off ini, sebanyak 15 pasien telah menjalani operasi katarak gratis. Para penerima manfaat juga akan mendapatkan layanan lanjutan secara cuma-cuma, termasuk kontrol pascaoperasi dan obat-obatan hingga pemulihan tuntas.
“Program ini terbuka bagi masyarakat yang tidak terjangkau oleh BPJS atau JKS, dengan pendaftaran bisa dilakukan di seluruh klinik JEC Jabodetabek. Intinya, kami ingin memberikan solusi bagi mereka yang membutuhkan agar masalah katarak bisa teratasi dengan baik,” tambah Dr. Nashrul.