Namun tidak semua pihak berdiam diri. Kami, perusahaan pengolah karet remah terbesar di Indonesia, menggandeng berbagai pihak—pemerintah, perbankan, pelanggan, dan organisasi nirlaba– berupaya membantu petani agar tetap bertahan. Bantuan ini datang dalam berbagai bentuk, mulai dari edukasi dan pelatihan melalui penyuluh, pemberian sarana produksi dan alat produksi pertanian, hingga program beasiswa untuk anak-anak petani.
Edukasi oleh penyuluh dari perusahaan sangat membantu petani karet rakyat dalam meningkatkan produktivitas mereka. Melalui pelatihan, para petani diajari cara menyadap karet dengan lebih baik dan efisien, sehingga hasil yang mereka dapatkan bisa lebih optimal.
Selain itu, penyuluh juga memberikan pelajaran tentang cara merawat kebun karet alam agar tetap produktif, bahkan bisa lebih produktif dari sebelumnya. Salah satu aspek yang diajarkan dalam pelatihan adalah bagaimana memilih bahan pembeku yang tepat untuk meningkatkan kualitas karet yang dihasilkan. Pengetahuan seperti ini sangat penting karena karet dengan kualitas lebih baik akan dihargai lebih tinggi di pasar.