IPOL.ID – BPJS Kesehatan menggelar sosialisasi Program JKN (Jaminan Kesehatan Nasional) bersama anggota DPR Komisi IX, Kurniasih Mufidayati, pada Sabtu (22/2/2025).
Kegiatan sosialisasi tersebut bertujuan memberikan pemahaman lebih luas kepada masyarakat terkait manfaat JKN serta rencana ke depan agar layanan kesehatan semakin mudah dijangkau oleh semua lapisan masyarakat.
Di giat ini, BPJS Kesehatan berupaya meningkatkan kemudahan bagi peserta JKN. Sejumlah langkah utama yang dibahas di antaranya, penguatan layanan digital, perluasan akses di fasilitas kesehatan. Kemudian kerja sama dengan berbagai pihak agar layanan JKN menjadi lebih maksimal.
Sosialisasi ini juga diharapkan bisa membantu masyarakat memahami hak dan kewajiban mereka sebagai peserta JKN.
Ke depan, BPJS Kesehatan akan lebih mengutamakan pengembangan layanan berbasis teknologi agar peserta semakin mudah mendapatkan akses kesehatan. Digitalisasi melalui aplikasi Mobile JKN dan integrasi sistem dengan fasilitas kesehatan bakal terus diperluas.