IPOL.ID — Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) kembali memperkuat infrastruktur pelayanan masyarakat di tingkat desa. Salah satu wujud nyata dukungan tersebut adalah peresmian Balai Pertemuan Umum (BPU) di Desa Loa Ulung, Kecamatan Tenggarong Sebrang, oleh Bupati Kukar, Edi Damansyah, Jumat (11/4/2025).
Peresmian ini menjadi bagian dari upaya Pemkab dalam memastikan pembangunan desa tidak hanya berfokus pada fisik, tetapi juga pada pemenuhan kebutuhan sosial warga.
Gedung BPU yang telah rampung ini disiapkan untuk berbagai kegiatan warga, mulai dari olahraga hingga hajatan.
“Kami mengecek secara langsung di Desa Loa Ulung tadi, Posyandu sudah selesai dibangun. Dan ini kita berada di balai pertemuan umum, BPU Desa Loa Ulung juga sudah selesai dibangun,” ucap Edi Damansyah saat kunjungan ke lokasi.
Menurut Edi, kehadiran BPU sangat penting karena merupakan salah satu fasilitas yang telah lama dinantikan masyarakat setempat. Ia pun menekankan pentingnya merawat dan memanfaatkan gedung tersebut dengan baik.