IPOL.ID – Jaksa Agung RI ST Burhanuddin resmi melantik enam Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) dalam upacara yang berlangsung di Lantai 11 Gedung Utama Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu (23/4/2025).
Pelantikan ini sekaligus menjadi momen penting bagi Kejaksaan dalam memperkuat kelembagaan dan meningkatkan kepercayaan publik melalui regenerasi kepemimpinan yang berintegritas.
Enam Kepala Kajati yang dilantik adalah:
Dr. Kuntadi, S.H., M.H, selaku Kajati Jawa Timur
Danang Suryo Wibowo, S.H., LL.M, selaku Kajati Lampung
Ahelya Abustam, S.H., M.H, selaku Kajati Kalimantan Barat
Riono Budisantoso, S.H., M.A, selaku Kajati D.I. Yogyakarta
Victor Antonius Saragih, S.H., M.H, selaku Kajati Bengkulu
Yudi Triadi, S.H., M.H, selaku Kajati Aceh
Dalam amanatnya, Jaksa Agung menegaskan bahwa rotasi dan promosi jabatan merupakan langkah strategis untuk mengoptimalkan kinerja serta regenerasi sumber daya manusia. Ia menekankan pentingnya integritas, kapabilitas, dan pengalaman bagi pejabat yang dilantik agar dapat membawa institusi Kejaksaan semakin maju dan dipercaya.