IPOL.ID – Dinas Pariwisata Kutai Kartanegara (Dispar Kukar) menegaskan bahwa Pulau Kumala tidak dibuka untuk kunjungan wisata malam hari. Meskipun demikian, pemerintah tetap melakukan penataan estetika visual dengan menghadirkan lampu-lampu cantik sebagai daya tarik tambahan bagi pengunjung yang datang di waktu sore menjelang malam.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dispar Kukar, Arianto, menyampaikan bahwa keputusan untuk tidak membuka kunjungan malam hari diambil demi menjaga keselamatan dan kenyamanan pengunjung. Hal ini mengingat sebagian besar wilayah Pulau Kumala merupakan kawasan hutan yang kurang aman jika tidak diawasi secara optimal.
“Kalau malam kan kelihatan lampu penyeberangan. Tapi jangan diambil video di sana malam hari, karena memang kita tidak buka malam untuk wisata di sana. Ya, namanya hutan, ya pasti angker kan, tapi terang benderang,” ujar Arianto.
Meskipun tidak dibuka malam hari, Dispar Kukar tetap mempercantik area Pulau Kumala dengan pencahayaan estetik di titik-titik strategis, seperti lampu jalan, penyeberangan, dan taman. Ini menjadi spot favorit para pengunjung untuk berfoto di waktu senja.