Lebih jauh lagi, kecenderungan masyarakat saat ini dalam menyampaikan pertanyaan maupun keluhan kerap menggunakan berbagai saluran komunikasi, mulai dari media sosial hingga aplikasi pesan pribadi. Dengan solusi CRM OCA Interaction, petugas pelayanan publik dapat merespons setiap pertanyaan tanpa harus berpindah-pindah aplikasi, sehingga mempercepat penyelesaian masalah dan meningkatkan efektivitas koordinasi internal.
OCA Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik
OCA juga memiliki solusi OCA Chatbot Builder yang membawa efisiensi lebih lengkap dengan menghadirkan layanan 24/7. Chatbot yang dapat dikustomisasi ini bisa dimanfaatkan oleh instansi pemerintah untuk memberikan akses informasi yang dibutuhkan oleh masyarakat mulai dari status administrasi dokumen hingga penyelesaian layanan. Dengan cara ini, operasional menjadi lebih efisien, sementara masyarakat bisa mendapatkan layanan yang lebih baik.
Mengadopsi solusi digital seperti OCA memberikan berbagai manfaat bagi pemerintah dan masyarakat. Proses pelayanan publik digital menjadi lebih cepat dan transparan, mempercepat birokrasi, serta mampu meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap instansi pemerintah. Otomatisasi layanan turut membantu pemerintah menghemat waktu dan biaya operasional, sekaligus mendukung program keberlanjutan. Informasi lebih lengkap tentang OCA dapat dilihat melalui tautan berikut https://ocaindonesia.co.id/. (Adv/Yudha)