Inovasi Layanan Musik Digital
Portofolio Digital Music melalui Langit Musik juga menunjukkan perkembangan yang signifikan. Untuk menjangkau lebih banyak pengguna, Langit Musik meluncurkan Paket Bestie, layanan berlangganan premium yang dapat digunakan oleh dua hingga empat pengguna sekaligus, sehingga dapat menjadi solusi yang lebih ekonomis bagi pelanggan yang ingin berbagi pengalaman mendengarkan musik. Selain itu, Langit Musik kini telah terintegrasi dalam bentuk mini apps pada sejumlah aplikasi, seperti MyTelkomsel, GoPay, dan by.U, menghadirkan kemudahan akses dan pengalaman musik digital yang lebih praktis bagi pengguna dari berbagai segmen.
Tak hanya menyasar pengguna individu, Nuon melalui PlayUp by Langit Musik juga menawarkan solusi musik latar berlisensi resmi bagi pelaku usaha di ruang publik, seperti kafe, restoran, pusat perbelanjaan, hingga transportasi umum. Inisiatif ini menjadi bagian dari upaya menciptakan ekosistem musik digital yang lebih sehat, legal, dan berkelanjutan dengan memberikan penghargaan yang layak kepada para kreator musik. PlayUp by Langit Musik juga memberikan transparansi bagi para pelaku industri musik Tanah Air dengan sistem pelaporan yang jelas dan akurat terkait penggunaan lagu, sehingga hak-hak para pemilik karya musik dapat terdistribusi secara adil dan dapat dipertanggungjawabkan.

