indoposonline.id – Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan meninjau langsung kawasan elit Kemang Raya. Tidak sedikit tempat usaha dan rumah warga kebanjiran. ”Jadi, alhamdulilah, tempat-tempat sudah surut,” tutur Anies, di kawasan Kemang Raya, Minggu (21/2).
Apakah Pemprov DKI ada upaya pemulihan banjir dan pelaku usaha dapat bantuan?, jadi, bagi yang terdampak, disiapkan tempat tinggal sementara. ”Saat ini, ada 10 dari 44 tempat pengungsian masih aktif,” imbuhnya.
Selanjutnya, untuk proses pembersihan, Pemprov DKI bersama dinas melakukan penyedotan. Tim pemadam kebakaran, tim Dinas Pertamanan dan Hutan Kota, dan tim SDA membantu pengeringan. ”Jadi, harapannya bisa lebih cepat kembali,” tegasnya.
Mengenai prediksi curah hujan tinggi sampai cuaca ekstrem? Pemprov DKI sudah melakukan antisipasi. Kala terjadi genangan, langsung mengerahkan pompa, tenaga, dan pengawasan. Oleh karena itu, harus digarisbawahi Jakarta ada tiga prinsip. Satu siaga, dua tanggap bila ada kejadian, lalu galang bila ternyata muncul masalah.