Sepanjang perdagangan hari ini, investor melakukan transaksi Rp12,59 triliun. Jumlah saham diperdagangkan 14,31 miliar saham. Pelaku pasar asing mencatatkan jual bersih atau net sell di seluruh pasar Rp187,1 miliar. Tercatat 307 saham menguat, 176 terkoreksi, dan 142 lainnya stagnan.
Sementara, nilai tukar rupiah melemah 1,28 persen ke posisi Rp14.114 per dolar Amerika Serikat (USD). Sepanjang hari ini, mata uang garuda melaju di rentang Rp13.935-14.134 per USD. Mayoritas bursa saham Asia bergairah. Indeks Nikkei225 naik 1,54 persen, indeks Kospi Korea Selatan surplus 1,07 persen, dan indeks Hang Seng Composite Hong Kong menguat 0,63 persen. Selanjutnya, bursa saham Eropa kompak meroket. Indeks FTSE100 Inggris menanjak 0,08 persen, indeks CAC All-Tradable Prancis menebal 0,79 persen, dan indeks DAX Jerman melepuh 0,05 persen. (mgo)