indoposonline.id – Tak tanggung-tanggung, sebanyak 20 ribu anggota Palang Merah Remaja (PMR) dilantik secara virtual oleh Palang Merah Indonesia (PMI) Jakarta Timur. Sehingga PMI Jaktim meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI).
Ketua PMI Jakarta Timur, Krisdianto menjelaskan, pelantikan 20 ribu anggota PMR secara virtual menjadi yang pertama. Karena selama ini belum pernah ada dilakukan oleh pihak manapun.
“Ini satu-satunya pelantikan yang begitu banyak secara virtual, belum pernah ada pelantikan secara virtual sebanyak 20 ribu. Ini sesuatu yang baru,” kata Krisdianto dalam pelantikan yang digelar di Ruang Pola Kantor Wali Kota Jakarta Timur, Sabtu (6/2/2021).
Menurutnya, pelantikan 20 ribu anggota PMR secara virtual itu bukan hal yang mudah. Ini juga jadi edukasi bagi masyarakat untuk tetap produktif meski di tengah Pandemi Covid-19 seperti sekarang.
“Kedepan kegiatan secara virtual akan jadi gaya hidup kita. Ini contoh bagaimana kedepan bahwa keterbatasan tidak ganggu masyarakat. Semua bisa dilakukan melalui teknologi,” ujarnya.