“Ya, kita memang harus menghargai almarhum pak Kumar Singh yang juga punya peran dalam membangun Hoki Indonesia. Dan, saya juga saat menjadi atlet sangat mengenal baik beliau sebagai Ketua Umum PB PHSI. Marilah kita bersama-sama membangun dan menjadikan Hoki sebagai cabang olahraga yang bisa membanggakan Indonesia,” timpal Sekjen PP FHI, Yasser Arafat Suaidy.
Dari laman FIH, Statutanya menyatakan bahwa dengan status Provisional Member itu, FHI punya hak berbicara pada Kongres FIH. Bahkan, Indonesia juga sudah bisa mengikuti semua kalender kegiatan di bawah Federasi Hockey Internasional dan juga menjadi tuan rumah event Asia maupun dunia. “Provisional Member ini merupakan ketentuan yang harus dilalui sebelum menjadi member tetap FIH tahun depan, dengan status itu FHI sudah memiliki keuntungan dan hak yang sama seperti full member,” kata Yasser.
Setelah diterima menjadi Prvisional Member, jelas Yasser, FHI langsung mengangkat Direktur Teknik, Muhammad Dhaarma Raj Abdullah. Pasalnya, pada tahun 2021 ini, Timnas Hockey Indonesia akan mengikuti 4 kejuaraan Asia. Yakni, Asia Indoor Cup Men and Women, AHF Cup Men serta AHF Cup Women. “Selain tiga event Asia itu, Indonesia juga akan menjadi tuan rumah Kejuaraan Hockey Asia yang rencananya digelar November mendatang di Jakarta.” tambahnya.