indoposonline.id – Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan kasus COVID-19 di beberapa negara tetangga di Asia Tenggara tercatat lebih parah dibandingkan Indonesia. Hal itu setelah merebaknya kembali penyakit dari virus SARS CoV-2 itu.
“Beberapa tempat seperti Filipina harus ‘lockdown‘ berarti lebih parah dari Indonesia,” kata Menhub ketika meninjau Terminal Pulo Gebang di Jakarta Timur, Sabtu (8/5).
Ia menyebut selain India yang terjadi kenaikan kasus secara eksponensial, saat ini virus corona kembali merebak di Filipina, Malaysia, Singapura dan beberapa negara lainnya terjadi kenaikan kasus.
Untuk itu, lanjut dia, sesuai arahan Presiden Joko Widodo, mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan agar terhindar dari paparan COVID-19.
“Bagi mereka yang sekarang tinggal di Jakarta, kami anjurkan di rumah saja karena Insya Allah di rumah saja lebih aman dan sehat,” ucapnya.
Pemerintah sebelumnya mengeluarkan kebijakan larangan mudik tanggal 6-17 Mei 2021 untuk seluruh moda transportasi.