IPOL.ID – Ketua Mahkamah Agung RI Prof. Dr. H. M Syarifuddin SH., MH, akan melantik empat belas Ketua Pengadilan Tinggi dan satu Ketua Pengadilan Tingi Tata Usaha Negara, pada Rabu, 22 September 2021 pukul 10.00 WIB, di ruang Kusumah Atmadja gedung Mahkamah Agung, Jakarta.
Pelantikan ini berdasarkan dua Surat keputusan Ketua Mahkamah Agung. Pertama yaitu Surat keputusan Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor: 180/KMA/SK/IX/2021 tanggal 14 September 2021 tentang Promosidan Mutasi Ketua, Wakil Ketuadan HakimTinggi di Lingkungan Peradilan Umum, dan kedua, Surat Keputusan Ketua Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor: 181/KMA/SK/IX/2021 tanggal 14 September 2021 tentang Pemindahan dan/atau Pengangkatan dalam Jabatan Ketua, Wakil Ketua, dan Hakim di Lingkungan Peradilan Tata Usaha Negara
Berikut adalah 14 nama Ketua Pengadilan Tinggi yang akan dilantik:
1. Dr. H. Siswandriyono, S.H., M.Hum., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Kupang
2. Muefri, S.H., M.H., sebagai Ketua Pengadilan Tinggi Palu