IPOL.ID – Kasus penganiayaan yang dilakukan oleh Irjen Pol Napoleon Bonaparte terhadap Muhammad Kosim alias Muhammad Kece di Rutan Bareskrim Polri mendapat dukungan dari pimpinan KNPI.
Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama mengucapkan terimakasih kepada Napoleon Bonaparte yang menganiaya tersangka penista agama Muhammad Kece.
“Terimakasih Jenderal, kau telah menghukum sang penista agama,” kata Haris Pertama di Twitter-nya, Senin, 20 September 2021.
Menurut Haris, dirinya juga tidak akan membiarkan para buzzer yang melakukan penistaan agama di media sosial.
“Saya juga tidak akan membiarkan para BuzzerRP yang menghina agama saya dan merusak persatuan dan kesatuan bangsa ini. Lawan para BuzzerRP yang menghina Islam dan merusak persatuan dan kesatuan,” ujarnya.
Seperti diketahui, Haris Pertama juga pernah mempolisikan pegiat media sosial Permadi Arya atas kasus penistaan agama.
Dia mengatakan, negara ini akan terus terpecah jika para buzzer dibiarkan menyebar kebencian di media sosial.