IPOL.ID – Manusia silver yang saat ini kehadirannya semakin banyak di sejumlah ruas jalan hingga ke pemukiman dengan tujuan meminta donasi untuk dirinya, membuat lupa akan efek samping cat pada tubuhnya.
Dokter Spesialis kulit dan kelamin RSU Kota Tangerang Selatan dr. Bimo Aryo Tejo sp.DV mengatakan, mereka manusia silver yang di balurkan cat di muka hingga menutupi tubuhnya tidak sadar nantinya akan mengalami efek pada kulitnya.
“Untuk reaksi singkat, efek dari cat silver tersebut akan mengalami gatal pada kulit, karena memang cat yang di pakai oleh manusia berbadan silver tersebut menggunakan cat sablon,” katanya, Jumat (29/10).
Dr. Bimo juga menjelaskan, untuk melarutkan cat sablon tersebut di manusia berbadan silver kebanyakan yang di pakai menggunakan bahan minyak tanah dan minyak sayur, yang bisa mengakibatkan cat sablon tersebut meresap ke pori-pori kulit.