IPOL.ID – Mandalika Grand Prix Association (MGPA) mendapat kehormatan untuk menyelenggarakan event perdana di sirkuit kebanggaan bangsa Indonesia melalui series terakhir atau seri ke-13 WSBK.
Event ini sangat ditunggu-tunggu para pecinta otosport tanah air bahkan mancanegara, mengingat series terakhir ini juga merupakan momentum selebrasi juara dunia. Dua pembalap dengan poin tertinggi, Toprak Razgatlioglu akan bersaing dengan Jonathan Rea untuk meraih gelar juara dunia.
Untuk pembelian tiket, para pecinta otosport tanah air tidak perlu khawatir. Melon Indonesia selaku anak usaha PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), mendapatkan kesempatan kerja sama dengan PT MGPA Nusantara Jaya (MGPA) sebagai distributor penjualan tiket World Superbike (WSBK) yang akan digelar pada 19-21 November 2021 di Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Chief Executive Officer PT Melon Indonesia, Dedi Suherman mengatakan Melon Indonesia sebagai bagian dari Telkom sangat bangga bisa terlibat dalam perhelatan ajang balap motor internasional ini.