IPOL.ID – Sejumlah sekolah di Jakarta Selatan ditutup sementara, karena adanya temuan kasus COVID-19 bertambah. Penutupan sementara itu di tengah bergulirnya pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen di DKI Jakarta.
“Sebanyak 6 sekolah (ditutup sementara),” kata Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jaksel, Abdul Rachem di Kantor Wali Kota Jaksel, Jumat (14/1).
Sebelumnya hingga Kamis (13/1). Rachem menyebutkan, ada lima sekolah di wilayah II Sudin Pendidikan Jaksel ditutup imbas kasus COVID-19. Sudin Pendidikan Wilayah II Jaksel membawahi enam dari 10 kecamatan di Jaksel yaitu Setiabudi, Mampang Prapatan, Kebayoran Baru, Pancoran, Tebet, dan Pasar Minggu.
Rachem membeberkan, keenam sekolah yang kini ditutup adalah SMP dan SMA Labschool Kebayoran Baru, SMP Islam Andalus, SMK Asisi Tebet, SMP Azhari Islamic Shcool Rasuna, serta SMA 6 Kebayoran Baru. Penutupan sementara enam sekolah ini sudah sejak Kamis (6/1).
Rachem mengatakan, lama penutupan sementara keenam sekolah itu bervariasi. Hal ini bergantung kepada penanganan besaran jumlah kasus COVID-19 yang ditemukan. “Ada yang tiga hari dan ada lima hari,” ujar Rachem.