IPOL.ID – Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan, Mahfud MD menyatakan bahwa pers merupakan insan penting pemerintah. Oleh karenanya, pers berperan dalam menyalurkan informasi mengenai komitmen pemerintah dalam upaya penegakan demokrasi dan HAM serta pemberantasan korupsi.
“(Termasuk) mengenai penanggulangan radikalisme, serta penguatan nilai-nilai demokrasi,” ujar Mahfud di Kendari, Sulawesi Tenggara, Selasa (8/2).
Mahfud menyampaikan hal itu saat menjadi pembicara kunci pada hari kedua Konvensi Media Nasional yang diselenggarakan sebagai bagian dari peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2022.
Acara hari kedua itu membahas tentang ‘Membangun Model Media Massa yang Berkelanjutan’.
Pada kesempatan itu, Mahfud juga berpesan, bahwa tidak lama lagi, Indonesia akan kembali melaksanakan pesta demokrasi. Di antaranya Pemilihan Presiden, legislatif, serta kepala daerah secara serentak tahun 2024.
“Dalam perjalanan menuju 2024 ini, peran insan pers akan semakin dibutuhkan dalam mengkomunikasikan kepada publik mengenai berbagai persiapan, dinamika politik, sekaligus sebagai pemersatu anak bangsa,” pesan Mahfud.(ydh)