IPOL.ID – Satlantas Polres Bogor memberlakukan rekayasa lalu lintas oneway ke arah Jakarta di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jabar, Minggu (15/4) siang ini. Kendaraan yang akan melaju ke kawasan Puncak untuk sementara sudah tidak bisa melintas.
Di Simpang Gadog, sistem one way dimulai sekitar pukul 12.30 WIB. Prosesnya ditandai dengan pendorongan kendaraan terakhir dari arah Exit GT Ciawi menuju Puncak oleh mobil patroli Satlantas Polres Bogor.
Disusul petugas lainnya yang mulai menutup akses jalan menuju kawasan Puncak dengan water barrier. Imbasnya, kendaraan yang bertujuan melintas di jalur Puncak sudah tidak bisa melintas.
”Kami mengantisipasi yang menginap kemarin chek out jam 13.00 WIB kita oneway ke arah Jakarta,” ungkap KBO Satlantas Polres Bogor, Iptu Ketut Laswarjana, kepada wartawan, Minggu (15/5).
Dia menyebutkan, volume kendaraan di Jalur Puncak hari ini cukup meningkat. Namun lebih rendah dari dibanding Sabtu kemarin.