IPOL.ID- Isu keiritan dan ramah lingkungan tak hanya ramai di produk-produk otomotif, tapi juga di alat mesin pertanian.
Kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap isu lingkungan, mendorong reputasi mesin pertanian 4-tak menjadi makin kuat.
Perubahan tren ramah lingkungan ini membuat masyarakat beramai-ramai mengganti mesin 2 tak-nya, dan membeli mesin-mesin pertanian 4-tak.
Tren ini mendorong pecahnya rekor penjualan mesin pemotong rumput merek Honda atau dikenal sebagai UMR435N Brushcutter.
Presiden Direktur PT Honda Power Products Indonesia (HPPI) Mr. Nobuyasu Omori, dalam siaran persnya (Juni 2022) mengungkapkan, pada bulan Maret 2022 lalu angka penjualan wholesale (dari pabrik ke dealer) mencapai 4.421 unit, selain itu angka penjualan ritel sepanjang bulan yang sama juga mencatat angka yang sangat baik.
“ Penjualan tersebut bahkan mencapai angka penjualan mesin pemotong rumput Honda pada kondisi normal sebelum pandemi,” kata Omori.
Menurut Mr. Omori, hal ini menunjukkan bukti tingginya kepercayaan konsumen terhadap alat mesin pertanian merek Honda, terutama mesin pemotong rumput Honda.