Jembatan dibangun cukup kokoh dan penuh dengan dekorasi. Bagian lantainya menggunakan beton berpola atau stamp concrete. Jembatan sepanjang kurang lebih 10 meter dengan lebar 2 meter itu membentang di atas Kali Baru. Jembatan ini penghubung wilayah RW 10 Bidara Cina dengan RW 07 Cipinang Cempedak.
Terkait pembangunan jembatan itu, kader Dasawisma RT 11/07 Cipinang Cempedak, Linda Saqinah, 32, menambahkan, sangat senang dan mengapresiasi Sudin Bina Marga Jakarta Timur yang telah membangun jembatan ini. Selain kokoh dan ditinggikan juga modelnya menarik. Sehingga kaum ibu sering memanfaatkannya untuk berswa foto sendiri atau ramai-ramai.
“Model jembatan sudah sama seperti di tengah kota. Serasa lagi di kawasan Jl. Sudirman kalau selfi di jembatan ini. Jadi cocoklah untuk update status dan pasang profil atau cerita di media sosial seperti Instagram, Face Book, WhatsApp dan sebagainya. Pokoknya jembatannya keren banget,” kata Linda.
Sementara itu, Kasudin Bina Marga Jakarta Timur, Benhard Hutajulu mengatakan, pembangunan jembatan penghubung ini dibangun sejak tanggal 21 September -14 Desember kemarin. Pembangunan jembatan antar kampung ini menelan biaya sekitar Rp 374,4 juta dari APBD Tahun 2022.