“Volta mendukung sepenuhnya untuk bersama-sama mensukseskan adopsi ke motor listrik di masyarakat. Terlebih lagi, ada dukungan yang sangat besar dari PLN untuk kami, baik dari adanya SPBKLU dan penjualan motor kami melalui PLN Mobile. Di PLN Mobile sendiri kami sudah menaruh lebih dari 25 jenis produk, yang akan ditingkatkan di kemudian hari. Setelah memiliki motornya, pengguna tentu bisa melakukan penukaran di SPBKLU yang dimiliki oleh PLN. Kami juga berterima kasih kepada Himbara, yang sudah memberikan kredit pembelian motor listrik Volta. Jadi pembeli motor Volta sudah menikmati kredit yang sangat mudah untuk kepemilikan motor listrik.” ujarnya.
Direktur Operasional Selis Wilson Teoh memastikan dukungannya terhadap program Pemerintah dalam mengakselerasi pemakaian kendaraan listrik di Indonesia. Selis akan menyiapkan kendaraan listrik yang sesuai dengan ketentuan Pemerintah mengandung TKDN 40 persen.
“Selis memang sangat fokus terhadap pengembangan dan juga produksi lokal untuk kendaraan listrik, maka itu kita juga sudah mendapatkan TKDN yang cukup tinggi,” ujarnya.