IPOL.ID – Masjid Al-Jabbar icon baru di Daerah Jawa Barat yang viral terus menular di warga masyarakat. Setiap harinya, ribuan masyarakat mengunjungi masjid besutan desain Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Demam Al-Jabbar ternyata menular. Seakan tak mau ketinggalan, jajaran Polres Cimahi mendirikan pos pengamanan arus mudik hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah juga mengadopsi desain bangunan Masjid Al-Jabbar.
Dari kejauhan, kubah masjid berdiri di samping pos polisi Simpang Padalarang. Pada malam hari, semakin indah dengan sorotan lampu memunculkan kilauan warna-warni.
“Masjid Al-Jabbar ini kan jadi kebanggaan masyarakat Jawa Barat. Makanya kita adopsi untuk konsep bangunan pos pelayanan mudik Lebaran di Padalarang ini,” ucap Kapolres Cimahi, AKBP Aldi Subartono di Padalarang, Sabtu (15/4).
Desain bangunan Masjid Al-Jabbar itu diyakini bakal menjadi magnet bagi pemudik dan warga yang melintas di depan pos pengamanan itu. Baik sekadar untuk berswafoto dan melepas lelah setelah menempuh perjalanan ke kampung halaman.