Lebih lanjut Menparekraf Sandiaga menjelaskan, sektor ekonomi kreatif terutama musik saat ini menunjukkan pertumbuhan yang baik. Meskipun sempat terhantam pandemi COVID-19, para musisi tetap giat melahirkan sederet karya melalui adaptasi teknologi.
Di tahun 2021 pertumbuhan subsektor musik mencapai 3,94 persen. Sampai hari ini, lapangan kerja yang diciptakan industri musik tergolong luar biasa, di wilayah DKI Jakarta hampir mencapai 71 ribu.
“Subsektor musik ini akan terus mewarnai dan menjadi lokomotif dari kebangkitan ekonomi kita,” ujar Sandiaga.
Pimpinan Ruhama Al Fajar sekaligus pencipta Album Jernih, Ustad Salman Abdul Hamid menceritakan proses kreatif dalam membuat Album Jernih. Secara keseluruhan penulisan lirik dan penyusunan nada dilakukannya sendiri. Kemudian ia berkolaborasi dengan Ippho dan Tomi saat mengaransemen album tersebut.
“Kami ingin melanjutkan tradisi dakwah nusantara melalui musik atau film dan karya-karya seni lainnya. Karena banyak cara untuk berdakwah,” kata Ustad Salman.