IPOL.ID – BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Selatan melangsungkan kegiatan sambung rasa bersama Komunitas Thalasemia Indonesia sebagai upaya memperkaya wawasan pasien thalasemia mengenai Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN).
Kepala Cabang Jakarta Selatan, Diah Sofiawati menuturkan kegiatan sambung rasa ini juga menjadi momentum yang tepat bagi komunitas talasemia untuk saling bertukar pikiran dan berbagi pengalaman selama menjalani perawatan menggunakan Program JKN.
“Pada kesempatan baik ini, kami akan membagikan informasi terbaru tentang Program JKN untuk meningkatkan pemahaman peserta yang tergabung dalam Komunitas Thalasemia Indonesia, agar kedepannya semua peserta khususnya pasien thalasemia dapat menggunakan Program JKN untuk perawatan secara komprehensif,” kata Diah Sofiawati dalam acara sambung rasa pada Selasa (13/6) di Rumah Sakit Umum Pusat Fatmawati.
Saat memasuki sesi pemaparan materi oleh BPJS Kesehatan, Komunitas Thalasemia Indonesia memperoleh edukasi terkait penggunaan Nomor Induk Kependudukan (NIK) sebagai identitas peserta JKN saat ingin mengakses pelayanan di fasilitas kesehatan, tujuannya untuk memberikan kemudahan, kecepatan dan kepastian kepada peserta.