Sesuaikan Sunscreen dengan Kondisi Kulit
Menurutnya, penggunaan sunscreen maupun tabir surya juga harus sesuai dengan kondisi kulit. Misalnya, untuk kulit sensitif, gampang kemerahan dan kering bisa menggunakan sunscreen yang mengandung mineral base.
“Mineral base yang ada pada sunscreen bersifat hipoalergenik dan tidak memicu sensitivitas sehingga aman untuk kulit sensitif,” paparnya.
Penggunaan sunscreen sendiri relatif tidak memberikan banyak reaksi alergi bagi kulit. Pilihan bentuk sunscreen bisa sesuai dengan kebutuhan. Misalnya, penggunaan sunscreen spray memudahkan pengguna untuk re-apply terutama saat berolahraga.
“Bentuk sunscreen saat ini beragam ya, mengikuti kondisi saat ini. Tidak perlu risau mau pake sunscreen yang mana. Yang terpenting adalah perhatikan SPF-nya dan lihat apakah ada PA++ nya atau tidak?”
Jangan Mandi Setelah Olahraga
Setelah berolahraga, lanjutnya, hal yang harus diperhatikan adalah tidak langsung mencuci muka ataupun mandi saat badan masih berkeringat karena akan menimbulkan bercak pada kulit. Sebaiknya menunggu dulu hingga suhu badan stabil agar tidak menimbulkan reaksi pada kulit.