Di ruang Instalasi Forensik, hingga pukul 21.04 WIB pihak keluarga MNZ, jajaran Polsek Beji, dan pihak UI masih berada di RS Polri Kramat Jati menunggu proses autopsi rampung.
Setelah rampung autopsi untuk mengetahui penyebab kematian, jenazah MNZ diserahkan ke pihak keluarga sekitar pukul 21.24 WIB di ruang Instalasi Forensik RS Polri Kramat Jati.
Dukacita merundung pihak keluarga besar MNZ saat proses penyerahan jenazah, mereka tampak saling menguatkan agar tidak terlarut dalam duka.
Paman MNZ, Muchtar Fatoni mengatakan, rencananya malam ini jenazah MNZ akan langsung dibawa ke Lumajang, Jawa Timur untuk dimakamkan berdasar keputusan pihak keluarga.
“Akan dibawa ke Lumajang untuk dimakamkan di sana. Malam ini berangkat. Almarhum anak pertama dari dua bersaudara,” kata Fatoni di RS Polri Kramat Jati, Jumat.
Dalam kasusnya, pihak keluarga menyerahkan penuh proses hukum kepada aparat penegak hukum, dengan harapan pelaku dapat dihukum seberat-beratnya di Pengadilan.
Selain pihak keluarga, jajaran Polsek Beji dan sejumlah perwakilan UI turut hadir mendampingi proses penyerahan jenazah yang dibawa menggunakan ambulans pihak UI.