Kekuatan Gibran dibandingkan Cawapres Erick, Airalngga, dan Muhaimin. Popularitas Gibran paling tinggi dibandingkan Erick, Airlangga dan Muhaimin. Popularitas Gibran pun sebesar 66.5%, Erick sebesar 61.8%. Airlangga 52.3%, sedangkan Muhaimin hanya 43.1%.
Saat ini, ungkap dia, usia Gibran 35 tahun, lahir pada 1 Oktober 1987. Undang-Undang No. 7 Tahun 2017 Pasal 169 huruf q, mensyaratkan usia capres maupun cawapres harus 40 tahun keatas.
“Ini hambatan Gibran tuk jadi Cawapres Prabowo. Tapi UU itu sedang di gugat di Mahkamah Konstitusi (MK),” ujarnya.
Menurutnya, jika UU itu mengubah batas usia minimal capres dan cawapres menjadi 35 tahun, maka Gibran secara hukum potensial jadi satu-satunya cawapres dari generasi milenial.
“Satu-satunya penghambat Gibran tuk jadi Cawapres hanyalah ketentuan UU soal batas umur. Jika Mahkamah Konstitusi mengabulkan tuntutan mengubah batas minimal usia ke 35 tahun untuk capres dan cawapres, maka matahari baru bersinar ke Gibran,” katanya.
Ada tiga kekuatan utama Gibran jika UU meloloskannya. Pertama, dia satu-satunya wakil generasi milenial dalam pertarungan Pilpres Indonesia di 2024. Kini generasi milenial dan generasi Z (punya hak pilih), jumlahnya 4.47%.