IPOL.ID – Relawan Nelayan Balad Ganjar Cipatujah, Tasikmalaya kembali memberikan sumbangan pengecoran jalan kepada warga Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Hal itu dilakukan dengan harapan aktivitas masyarakat setempat menjadi lancar.
Kali ini, Nelayan Balad Ganjar bersama warga melakukan pengecoran jalan beton yang merupakan akses jalan untuk para Kelompok Usaha Bersama (KUB) Nelayan Sepang di Kampung Cikadu, Desa Cipanas, Kecamatan Cipatujah, Tasikmalaya.
Koordinator Wilayah Nelayan Balad Ganjar Cipatujah, Ade Wahyu mengatakan, bantuan panjang pengecoran jalan yang diberikan, yaitu sepanjang 300 meter.
“Kegiatan Nelayan Balad Ganjar saat ini kami memberikan bantuan berupa pengecoran jalan lingkungan di Kampung Cikadu, Desa Cipanas, Kecamatan Cipatujah. Ini akses jalan untuk anak sekolah, anak SD, juga jalan pertanian dan jalan nelayan KUB atau nelayan kelompok usaha bersama,” kata Ade di lokasi, Minggu (13/8).
Jalan tersebut selain dilewati oleh para KUB Nelayan Sepang, sekaligus merupakan akses jalan untuk para petani dan seluruh masyarakat lainnya dalam melakukan aktivitas sehari-hari.