IPOL.ID – Kesuksesan pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-43 ASEAN tahun 2023 tak luput dari peran dan sinergi Pemerintah Provinsi DKI Jakarta sebagai tuan rumah.
Kegiatan internasional ini menjadi peluang bagi Jakarta dalam menjalin hubungan diplomatik, sekaligus dapat meningkatkan kerja sama ekonomi dengan negara-negara ASEAN.
Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Joko Agus Setyono mengatakan, berbagai persiapan telah dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan bagi para delegasi negara anggota dan mitra ASEAN selama berada di Jakarta. Di antaranya, adalah pembenahan infrastruktur jalan, perawatan taman, revitalisasi trotoar, serta peningkatan kebersihan dan penataan lingkungan.
“Terima kasih kami sampaikan kepada seluruh pihak yang terlibat. Kerja sama dan sinergi kita menjadi hal yang sangat penting dalam mendukung kesuksesan acara dan menjaga wajah bangsa di mata dunia,” ujar Joko di Jakarta, Sabtu (9/9).
Selain itu, sinergi bersama Tim Kesehatan Dinkes DKI Jakarta turut dilakukan dengan menyiagakan petugas medis yang terdiri dari dokter dan perawat serta mobil ambulans di beberapa titik lokasi kegiatan.
Kolaborasi Satgas Evakuasi juga dihadirkan sebagai langkah antisipasi terjadinya kondisi bencana oleh tim ambulans Dinkes DKI, tim ambulans PMI DKI Jakarta, dan Satgas Evakuasi dari TNI. Perkembangan prevalensi penyakit di wilayah Jakarta juga terus dipantau oleh tim surveilans Dinkes DKI selama KTT ASEAN berlangsung.