IPOL.ID – Ketua Relawan Prabowo-Gibran Digital Team (PRIDE), Anthony Leong, mengatakan, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka berhasil merebut perhatian dari pemilih muda dengan tren “gemoy” dan santun.
Penampilan Prabowo di depan publik dianggap mampu membuat pemilih muda bersimpati dan memberikan perhatiannya kepada pasangan Prabowo-Gibran. Menurut Anthony sikap Prabowo lebih santai menghadapi serangan politik dari lawan-lawannya.
Bahkan saja, banyak yang bersimpati dengan masyarakat khususnya dari Gen-Z ataupun anak-anak muda sehingga mendapat perhatian yang lebih dan terbilang viral.
“Kita prinsipnya semua narasi kampanye kita tentunya berlandaskan program kerja, dan gagasan terbaik untuk masyarakat. Kita ingin menghadirkan Pilpres yang riang gembira, yang santun dan santuy. Narasi gemoy dan Pak Prabowo yang lucu-lucu memang gerakan natural dan organik dari masyarkat,” kata Anthony pada keterangannya (29/11).
Bagi Anthony, hal ini menunjukkan bahwa tren yang dilakukan Prabowo disukai masayrakat, khususnya anak muda serta menandakan bahwa Gen-Z berada di pihak Prabowo-Gibran.