IPOL.ID – Pengurus Relawan Pengusaha Muda Nasional (REPNAS) Provinsi Sulawesi Selatan resmi dikukuhkan di The ICON Cafe & Resto di kawasan CPI Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).
Pengukuhan tersebut dipimpin langsung Ketua Umum REPNAS, Anggawira disaksikan calon presiden nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka.
Setelah dikukuhkan, REPNAS Sulsel langsung mendeklarasikan dukungannya kepada capres dan cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada Pilpres 2024 mendatang.
Dalam sambutannya, Ketua Umum DPP REPNAS Anggawira mengatakan bersama Gibran, pihaknya mendukung lahirnya 1 juta pengusaha. Sekaligus mengajak anak muda di Sulawesi Selatan untuk berani berpendapat secara objektif.
“Kita pengusaha muda harus bersatu untuk mendorong pertumbuhan sentra ekonomi di seluruh sektor, guna mendukung percepatan perekonomian Indonesia. Salah satu jalan untuk menopang cita-cita para pengusaha muda adalah menentukan pilihan yang tepat untuk kepemimpinan bangsa ini,” ungkapnya dalam keterangan tertulis, Sabtu (25/11).