IPOL.ID – Dua rumah warga di RW 04, Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, diduga menjadi korban pembakaran orang tak dikenal. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.
Kejadian dua rumah yang jaraknya hanya terpaut sekitar 20 meter itu berada di RT 02/RW 04 dan RT 03/RW 04, Pondok Kopi, dibakar orang tidak dikenal pada Jumat (16/2) dini hari.
Warga RT 02/RW 04, Ujang Syafudin menjelaskan bahwa aksi pembakaran rumah itu kali pertama diketahui saat dia mendengar suara benda terbakar dari bagian pagar rumah tetangganya.
“Kejadian sekitar jam 00.00 WIB lewat. Tiba-tiba ada suara (benda terbakar), pas saya lihat ternyata api. Langsung saya keluar bawa gayung untuk menyiram,” ungkap Ujang pada awak media di kawasan Pondok Kopi, Jumat (16/2).
Upaya pemadaman mandiri dilakukan warga setempat menggunakan sumber air terdekat berhasil, sehingga api tidak menjalar pada pagar rumah warga/tetangga di RT 02/RW 04.
Dalam kejadian itu tidak ada korban luka, namun bagian fiber pagar dan lapisan cat bangunan di sekitar pagar rumah warga RT 02/RW 04 rusak terdampak kobaran api.